Februari 10, 2025

Mariska Edwin Bhayangkari Lamsel Salurkan Bantuan Korban Banjir Di Candipuro

Mariska Edwin didamping Polwan Lamsel sedang menyerahkan bantuan kepada warga yang terkena dampak banjir di salah satu wilayah Kecamatan Candipuro.(ist)

CANDIPURO, (Ltc):

Ketua Bhayangkari Cabang Lampung Selatan Mariska Edwin bersama pengurus Bhayangkari melaksanakan kegiatan Bhayangkari Peduli korban banjir di wilayah Kecamatan Candipuro, Waysulan dan Sidomulyo pada Jumat (28/10/2022).

Aksi spontanitas dan rasa kepedulian yang tinggi, Bhayangkari Polres Lampung Selatan, Mariska Edwin Ketua Bhayangkari Cabang Lampung Selatan menuju ke lokasi dampak korban banjir yang terletak di Desa Banyumas, Desa Beringin Kencana dan Desa Sinar Pasemah.

Mariska Edwin Bhayangkari Lamsel sedang memberikan sopenir kepada anak-anak korban banjir di wilayah Kecamatan Candipuro Lamsel. Tampak anak-anak ceria menyambut isteri Kapolres Lamsel AKBP Edwin itu.(ist)

“Alhamdulillah, kami bersama Ibu–Ibu Bhayangkari Polres Lampung Selatan bisa ikut berpartisipasi dalam meringankan beban warga yang menjadi korban banjir di sejumlah Desa di Kecamatan Candipuro ini. Dengan memberikan bantuan sembako, pakaian, dan lainnya secara langsung diberikan kepada korban di lokasi,” kata Isteri Kapolres Lamsel AKBP Edwin ini.

Mariska Edwin Bhayangkari Lamsel didamping Polwan Resort, terlihat enjoy dan semangat, memasuki wilayah banjir di kecamatan Candipuro belum lama ini.(ist)

Usai memberikan bantuan, selanjutnya Mariska Edwin mengunjungi rumah duka korban tenggelam di dusun Tasik Desa Banyumas Kecamatan Candipuro.

Atas nama Bhayangkari Polres Lampung Selatan, Mariska menyampaikan belasungkawa sedalam-dalamnya atas duka keluarga korban Royani (50) dan Madharif (57) yang hanyut terbawa arus banjir yang terjadi sejak Kamis, (27/10/2022).

Sebelum terjadinya banjir bandang di wilayah Kecamatan Candipuro, Sidomulyo sekitarnya. Hujan lebat disertai angin kencang juga melanda wilayah Kabupaten Lampung Selatan lainnya juga pada Rabu (26/10) malam. Hujan dengan intensitas tinggi berada di wilayah Kecamatan Candipuro, Kecamatan Sidomulyo, dan Kecamatan Katibung serta bahkan di Kecamatan Penengahan terdapat angin puting beliung yang menerjang puluhan  atap rumah warga.(humas Polres/*/red)

Bhayangkari Lamsel Mariska Edwin sedang memberikan paket sembako kepada ibu-ibu korban banjir di wilayah kecamatan Candipuro Lamsel.(ist)

Leave feedback about this

  • Quality
  • Price
  • Service

PROS

+
Add Field

CONS

+
Add Field
Choose Image
Choose Video